Merdeka.com - Bagi pecinta buku, memiliki rak buku di rumah rasanya menjadi hal yang wajib. Bukan asal rak buku biasa, memberikan sentuhan desain yang berbeda bisa makin mempercantik sudut rumah.
Rak buku sering kali digunakan untuk menyimpan koleksi bacaan favorit. Namun, selain berfungsi sebagai tempat penyimpanan, rak buku juga dapat menjadi elemen dekoratif yang mempercantik rumah.